SUSUNAN KEPENGURUSAN
PERGURUAN IKS.PI KERA SAKTI CABANG MUKOMUKO
PERIODE 2009 - 2014
Struktur Organisasi Iks Pi Kera Sakti |
Berdasarkan Keputusan Ketua Umum Perguruan IKS.PI Kera Sakti Pusat Madiun Nomor SKEP/33/PUSAT/V/2009 tanggal 01 Mei 2009, maka terbentuklah Kepengurusan Cabang Mukomuko untuk masa bhakti 2009 - 2014, dengan susunan sebagai berikut :
KETUA CABANG
MASPUD HERI. M. |
Nama itu tidak asing lagi bagi kalangan Warga dan pendekar IKS.PI di Cabang Mukomuko. Dengan panggilan sehari-hari Mas Pud, beliau eksis mengembangkan IKS.PI hingga hampir ke seluruh penjuru Kabupaten Mukomuko. Beliau adalah Pendekar Angkatan 30 dari Cabang Ponorogo, Jawa Timur. Sekarang beliau tinggal di Tanjung Mulya, Kecamatan IV Koto, Kabupaten Mukomuko.
Dengan segala kesibukannya sebagai seorang wiraswasta, beliau selalu menyempatkan diri untuk hadir dalam setiap acara yang diadakan di Cabang Mukomuko. Semoga dengan kepemimpinanya, IKS akan semakin berkembang dan semakin jaya di Kabupaten Mukomuko.
KETUA HARIAN CABANG
IBURHANI |
Beliau adalah seorang putra daerah Kabupaten Mukomuko yang sudah sejak tahun 1998 telah menyandang Sabuk Merah. Beliau pertama kali mengenal IKS.PI Kera Sakti ketika bersekolah di Kota Bengkulu. Dari Sabuk Hitam hingga Sabuk Merah beliau selesaikan di Kota Bengkulu. Dan saat ini beliau menjabat sebagai Ketua Harian IKS.PI Cabang Mukomuko untuk periode 2009 - 2014.
Dengan panggilann sehari-hari, MAS IBUR, beliau tetap semangat '45 mengawal jejak langkah para Warga dan Pendekar IKs di Kabupaten Mukomuko dalam mendidik generasi muda menjadi bagian dari Keluarga Besar IKS.PI Kera Sakti. Dengan latar belakang budaya dan pendidikan yang mendukung, diharapkan IKS.PI Kera Sakti akan bisa melesat tinggi ke awan, menuju harapan dan cita-cita IKS.PI Jaya.
SEKRETARIS CABANG
PIYONO SUMARWAN |
Mas Pi. Itulah panggilan akrab sehari-hari untuk beliau. Beliau dilahirkan di Semarang, pada tanggal 20 Juni 1980. Sepak terjangnya di Perguruan IKS.PI Kera Sakti telah ia lakukan sejak tahun 2004, dimana saat itu belum terbentuk Kepengurusan Cabang seperti sekarang ini. Banyak sekali terobosan yang telah beliau lakukan, baik itu untuk kemajuan IKS.PI Kera Sakti, maupun untuk hubungan antar perguruan yang lainnya. Saat ini beliau telah mencetuskan sebuah forum, Forum Komunikasi perguruan Silat Kabupaten Mukomuko (FK-PSKM). Harapan beliau, agar para pesilat yang ada di Kabupaten Mukomuko dapat diberdayakan sesuai potensi yang mereka miliki.
WAKIL SEKRETARIS CABANG
BENDAHARA CABANG